Jelajah Otomotif Nasional Berduka, Ketua Umum Overlanding Indonesia Renville Antonio telah Berpulang

Sebarkan:

Ketua Umum Overlanding Indonesia, Renville Antonio (kiri) bersama AHY dan Ketua Overlanding Indonesia wilayah Sumut saat menghadiri kegiatan Jambore Otomotif Nasional di Pantai Pakkodian, Toba, September 2022

Bendahara Umum DPP Partai Demokrat,
Renville Antonio yang juga ketua umum Overlanding Indonesia wafat pada Jumat (14/2/2025) hari ini. Pesan WA beredar di group WA jurnalis.

Berita Duka Cita :

Bendahara umum DPP PD : Mas Renville Antonio meninggal dunia krn kecelakaan di Situbondo ,mohon doa nya semoga Husnul Khotimah.

Deddy Prasetyo, pengurus Demokrat Surabaya yang dikonfirmasi kajianberita.com membenarkan kabar duka tersebut. 

“Mohon doanya Mas. Benar Mas Renville meninggal, karena kecelakaan motor di Situbondo. Posisi jenazah masih di Asembagus, Situbondo,” tuturnya.

Jenazah saat ini telah dibawa ke alamat Rumah Duka Alm. Bapak DR. H. Renville Antonio.SH.MH : Jalan Jemursari Regency Blok B39 Surabaya.

Informasi yang diperoleh, mantan Anggota DPRD Jatim yang meraih gelar doktor di Program Studi Pengembangan Sumber Daya Manusia (PSDM) Sekolah Pascasarjana Universitas Airlangga (Unair) Surabaya ini terlibat kecelakaan dengan sebuah mobil pick up.  

Sepeda motor yang digunakan Renville saat kecelakaan
Berikut Profil Renville Antonio

Renville Antonio, lahir di Jakarta pada 15 Juli 1977. Jabatan Bendahara Umum Partai Demokrat diembannya sejak tahun 2020.

Renville meraih gelar Sarjana Hukum dari Universitas Surabaya pada tahun 1999. Pada tahun 2007. Renville memperoleh dua gelar Magister: Magister Hukum dari Universitas Airlangga dan Magister Manajemen dari Universitas Narotama.

Pada Oktober 2024, Renville berhasil meraih gelar Doktor di Program Studi Pengembangan Sumber Daya Manusia (PSDM) Sekolah Pascasarjana Universitas Airlangga.

Setelah meraih gelar Sarjana Hukum, Renville memulai kariernya sebagai advokat dan konsultan hukum di Harlem Napitupulu & Partners pada tahun 1999.  Ia kemudian mendirikan kantor hukum milik pribadi, Renville Antonio & Partners, yang beroperasi dari tahun 2001 hingga 2012. Sejak tahun 2013, ia menjadi pemilik RF & Partners.

Renville memulai karier politiknya dengan bergabung ke Partai Demokrat. Ia menjabat sebagai Wakil Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Timur hingga tahun 2011, kemudian menjadi Sekretaris DPD Partai Demokrat Jawa Timur periode 2011–2019, dan Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Timur periode 2019–2020. Pada tahun 2020, ia diangkat sebagai Bendahara Umum DPP Partai Demokrat hingga saat ini.

Di legislatif, Renville terpilih sebagai anggota DPRD Jawa Timur selama tiga periode. Ia pernah menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi B dan Ketua Panitia Legislasi DPRD Jawa Timur pada periode 2004–2009, Ketua Komisi B pada periode 2009–2014, serta Wakil Ketua Komisi C pada periode 2014–2019. Kemudian, pada Pemilu 2024, Renville mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI dari Partai Demokrat untuk daerah pemilihan Malang Raya.

Hobbi lain dari Renville adalah berwisata dengan menggunakan otomotif. Hobbi ini membuatnya tertarik bergabung dengan komunitas Overlanding Indonesia yang didirikan oleh Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Apalagi keduanya bersahabat dekat sejak lama. Renville didaulat menjabat sebagai ketua Umum di komunitas jelajah wisata itu.

Dengan kenderaan otomotifnya, Renville kerap touring ke berbagai wilayah di Indonesia. Ia bersama AHY juga pernah menghadiri acara Jambore Otomotif yang berlangsung di Pantai Pakkodian, Desa Lintong Nihuta, Kecamatan Tampahan, Kabupaten Toba, pada 25 September 2022. 

Acara yang diselenggarakan Komunitas Overlanding Indonesia wilayah Sumut itu dihadiri ratusan peserta dari beragam komunitas pecinta alam, otomotif, dan fotografi dari berbagai daerah di Tanah Air. Renville mengaku sangat terkesan dengan kegiatan itu sehingga ia pun mengagendakan Jambore Otomotif sebagai kalender tetap Overlanding Indonesia. **

 



Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini